Koramil Sumpiuh Bagikan Ratusan Paket Sembako di Lokasi TMMD

Banyumas – Sebagai bentuk kepedulian kepada warga masyarakat di lokasi TMMD sengkuyung Tahap 1 tahun 2023, Koramil 10/Sumpiuh melaksanakan Bakti Sosial dengan memberikan ratusan paket sembako kepada warga Desa Banjarpanepen Kecamatan Sumpiuh Kabupaten Banyumas. Senin 15/05/2023.


Pada kesempatan itu Komandan Kodim 0701/Banyumas Letkol Inf Iwan Dwi Prihartono melalui Danramil 10/Sumpiuh Kapten Inf Agung Sucipto menyampaikan hari ini kita melaksanakan bakti sosial dengan membagikan ratusan paket sembako kepada warga masyarakat yang diantar oleh Babinsa langsung ke rumah-rumah warga.

Kegiatan ini semata-mata kepedulian kita semua, paket sembako tersebut yang berasal dari Mabes TNI melalui Koramil 10/Sumpiuh untuk dibagikan kepada masyarakat di lokasi TMMD Sengkuyung tahap 1 tahun 2023 di desa Banjarpanepen dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.

Kami juga berharap, dengan adanya bantuan yang diberikan dari Mabes TNI ini dapat meringankan beban masyarakat serta dengan kegiatan ini kita (TNI) dapat membantu masyarakat, tentunya kehadiran TNI dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat. pungkasnya.

Sementara itu Anwar (54) salah satu warga Desa Banjarpanepen menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada TNI yang telah peduli terhadap kesulitan masyarakat diwilayah pedesaan dengan memberikan paket sembako yang diantar langsung ke rumah warga. (AuL).

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Persit Berikan Sosialisasi Pada Sasaran Non Fisik TMMD Sengkuyung Tahap III

Gerak Cepat Apgab Atasi Kebakaran Hutan Pinus Di Gumelar

Demplot Jagung Kembaran di Cek Ba Wanwil Ter Kodim